Kamu Mau Liburan Ke Luar Negeri? Perhatikan Hal Penting Berikut Ini !

Duacahaya – Hi Sobat Traveller, kamu punya rencana traveling ke luar negeri? Apalagi sekarang sudah banyak negara yang melonggarkan kebijakan masuk bagi turis asing setelah 2 tahun ditutup akibat pandemi. Perjalanan ke luar tidak sesimple perjalanan domestik, banyak hal yang harus kita perhatikan untuk liburan yang nyaman dan menyenangkan. Selain menentukan tujuan , ada beberapa hal lain yang wajib kita perhatikan dan akan kita bahas di bawah ini.

 

1.Persiapkan Passpor

Passpor merupakan dokumen wajib yang harus dibawa saat bepergian ke luar negeri. Jika kalian belum memilikinya, pastikan sejak jauh hari mempersiapkan waktu untuk membuat paspor. Paspor bisa dibuat di kantor imigrasi di daerah kalian masing masing.


2.Pengurusan Visa

Setelah memutuskan ke mana kamu akan pergi, segera periksa apakah kamu memerlukan visa untuk berkunjung ke negara tersebut. Visa adalah dokumen izin yang dikeluarkan oleh negara atau negara tujuan untuk tinggal selama beberapa hari tertentu. Cek kembali, apakah negara tujuanmu membutuhkan visa. Sebab, jika tidak teliti, kamu mungkin tidak akan diizinkan naik ke pesawat.


3.Mata Uang Negara Tujuan

Pastikan kamu dapat mengakses uang di luar negeri, baik itu dengan menukarkan mata uang sesuai mata uang yang berlaku di negara tujuan atau menyiapkan kartu debit atau kredit yang bisa digunakan di negara tersebut. Sarannya, sebaiknya tukarkan mata uang di money changer saat kamu masih berada di negara asal. HIndari menukar uang di bandara karena nilai mata uang yang kamu terima mungkin lebih sedikit.

 

4.Perhatikan Koper dan Barang Bawaan

Sebaiknya, kemas koper dari jauh-jauh hari dengan pertimbangan yang matang. Pastikan mencatat barang-barang yang perlu dibawa, sehingga kamu tidak akan melupakan satu barang pun. Lupa membawa barang penting bisa memicu stres dan rasa tidak nyaman saat bepergian. Sebelum memilih pakaian mana yang akan dibawa, cek musim di negara tujuan untuk menyesuaikan pakaian yang akan dibawa.


5.Tour dan Travel Yang Terpercaya

Jika kalian belum punya pengalaman solo traveling akan lebih baik menggunakan jasa tour dan travel. Biasanya tour dan travel menawarkan berbagai paket wisata dengan harga yang lebih murah, selain itu tour dan travel juga sudah mengurus akomodasi kalian selama berada di negara tujuan, pastinya akan lebih aman dan nyaman. Namun kalian juga harus pintar pintar memilih jasa tour dan travel, karena tidak sedikit yang mengiming imingi harga murah namun tidak sesuai ekspektasi. Nah sekarang kalian gak usah bingung lagi untuk milih jasa tour dan travel terpercaya karena dua cahaya siap membantu kalian.

Dua cahaya adalah jasa penyedia tour dan travel khususnya umroh yang sudah terpercaya. Dengan Fasilitas ekslusif dan harga bersaing pastinya akan membantu kalian untuk berpetualang ke luar negeri dengan aman dan nyaman. So Tunggu apa lagi, tentukan tanggal keberangkatan kalian bersama dua cahaya.